
Dear All Hoteliers, RR’ (13/20)
“mas, apa benar pariwisata akan normal kembali tahun 2022 seperti kata Pak Wishnutama?” Kalau bicara amannya memang make sense bahwa pariwisata Indonesia bangkit di tahun 2022. Darimana? Dari perhitungan makro ekonomi global, domestik dan regional. Tapi itupun masih hitungan Manusia. Hitungan Allah, bisa saja lebih cepat seperti prediksi saya selama 6 bulan saja atau malah bangkitnya pariwisata kita pada10 tahun mendatang. Ekstrim dan menakutkan banget, Pak? Ingat, dunia pariwisata itu rentan dengan pergolakan politik dan Force Majure. Anggaplah Covid ini Force Majure. Kebayang gak kalau USA bener-bener ngomporin semua negara untuk mengeluarkan China dari PBB? Dampaknya akan lebih seru dan ngeri-ngeri sedap. Tidak ada satupun orang di dunia ini yg sanggup memastikan kapan itu akan berakhir? Tapi saya sanggup, hehe, sanggup memastikan bahwa Anda semua lah, yang akan menjadi korban nyata dari dampak Covid 19. Karena itu, banyaklah berdoa saat ini agar pariwisata kita segera pulih. Ini yang saya sebut dengan kekuatan MARKETING GHOIB. Hehe.